Cara olah / bahan
Kembali
20 Min
Resep Botok Jamur
Keterangan :
Masakan sehat ini, perpaduan antara jamur dengan kelapa yang dikukus bersamaan bumbu lainnya. Cocok untuk pilihan makanan tambahan sehari-hari.
Bahan - Bahan :
- 200 gr jamur tiram putih, cincang kasar
- 150 gr jamur kancing, cincang agak kecil
- 200 gr kelapa yang agak muda, kupas bersih dan parut
- 9 siung bawang merah, haluskan
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt ketumbar halus
- 1 cm terasi
- 1 sdt LaRasa Kaldu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
- 1 sdt air asam
- 1 cm lengkuas muda, parut
- daun pisang, untuk membungkus secukupnya
Cara Membuat :
- 1 Aduk semua bahan jadi satu dalam satu wadah.
- 2 Siapkan daun pisang, letakkan 3 sdm adonan di atas daun pisang lalu bungkus dengan rapi. Lakukan sampai adonan habis.
- 3 Panaskan kukusan, kukus botok sampai matang. Angkat.